Sekarang ini, sudah banyak bermunculan program dan aplikasi yang bagus di Linux. Kali ini ane akan share tentang Exaile, Music Player yang mumpuni di LinuxMint.
Tampilan Exaile bagus. Tidak kalah dengan amarok dan banshee. Lebih ringan dan kelihatan sederhana. Sehingga memudahkan user untuk melakukan aktivitas Mp3-an.
Kalau anda terbiasa pakai VLC saat memutar media, Exaile memiliki tampilan yang mirip dengan VLC. hanya ada sedikit perbedaan dalam perMenu-an dan sisi kiri ada pilihan media yang ingin di putar seperti browse library, Radio Dll. Ini adalah keunggulannya dibandingkan Banshee. Pada banshee, akan bingung untuk kemana mau memutar media. Ini pengalaman saya dulu :D
Lebih mudah untuk mengutak-atik dari pada amarok. Pada amarok, untuk memilih mode repeat agak susah. Ane aja masih bingung kalo Pake amarok. Maklum jarang pake KDE soalnya. Pada antar muka awal milik Exaile, user langsung bisa memilih suffle, repeat dkk. yang pada amarok pilihan suffle aga sulit dicari.
Untuk instalasi, silahkan cari saja di software manager. Jika sudah mahir, lebih cepat pakai terminal dengan sudo apt-get install exaile.
Thursday, December 12, 2013
0 comments:
Post a Comment